Jadwal serie A Liga Italia musim 2024/25 pekan 8 akan dimulai ada tanggal 19 sampai 22 Oktober 2024. Liga-liga terkemuka yang akan berkompetisi di lapangan hijau turut menjadi sorotan para penggemar sepak bola.
Sebut saja seperti Juventus, AS Roma, Inter Milan, AC Milan, Napoli, dan masih banyak lagi. Di pekan ke-8 ini, penonton juga akan disuguhi dengan duel sengit antara Inter Milan dengan AS Roma.
Jadwal Serie A Pekan ke-8 Liga Italia
Pertandingan pekan kedelapan Serie A dimulai oleh Como berhadapan dengan Parma pada tanggal 19 Oktober nanti. Sedangkan penutupan pekan ke-8 ini akan disuguhi dengan laga antaran Verona yang berhadapan dengan Monza.
Sejumlah duel sengit lainnya juga bakal tersaji, salah satunya Inter Milan berhadapan dengan AS Roma. Sebelumnya, Inter Milan tampil apik di Liga Italia Serie A musim 2023/2024.
Untuk mempertahankan penampilan di Liga Italia musim 2024/25, Inter Milan tampak merekrut pemain baru melalui bursa transfer musim panas. Bursa transfer Inter Milan berhasil merekrut pemain terbarunya yaitu Piotr Zielinski, Josep Martinez, Mehdi Taremi, dan Thomas Palacios.
Update Transfer Terbaru Inter Milan
Dalam bursa transfer Inter kali ini, grup asuhan Simone Inzaghi terbilang sukses mendatangkan pemain baru. Pemain yang merupakan pemain incaran mereka dan berpotensi besar untuk berlaga selama jadwal Serie A Liga Italia.
Sebuah laporan dari pers Italia menyebut bahwa Alfred Gudmundsson, Bento, dan Alessandro Buongiorno adalah target transfer Inter Milan berikutnya.
Rincian biaya transfer terbaru Inter Milan adalah Josep Martinez seharga €13,5 juta dan Mehdi Taremi serta Piotr Zielinski bergabung dengan status bebas transfer. Sedangkan pemain termahal yang dibeli Inter Milan musim ini adalah Benjamin Pavard seharga €20 juta.
Pemain yang keluar dari Inter Milan musim ini beberapa di antaranya adalah Stefano Sensi, Franco Carboni, Gaetano Oristanio, dan Matteo Politano. Dalbert Henrique adalah salh satu pemain yang dijual di musim Inter transfer kali ini.
Menilik sejarah perkembangan, ada sosok legenda Inter Milan yang selalu mengenang dan tak terlupakan. Legenda besar Inter Milan adalah Giuseppe Meazza yang berhasil meraih prestasi gelar 2 Scudetto dan 1 Coppa Italia. Giuseppe Meazza adalah pemain terhebat dalam sejarah Inter Milan dengan 408 pertandingan 284 gol.
Ronaldo Luís Nazário de Lima juga disebut legenda Inter Milan dengan prestasinya berhasil menyabet 1 Piala UEFA dalam 99 pertandingan dan 59 gol. Terakhir ada kontribusi Javier Zanetti, pemain legenda Inter Milan yang berhasil memenangkan 5 Serie A, 4 Coppa Italia, dan 4 Supercoppa Italiana.
Performa Pertandingan AS Roma
Bakal berhadapan dengan Inter Milan di jadwal Serie A tanggal 21 Oktober mendatang, AS Roma tengah berada dalam performa impresif. Hasil AS Roma di pertandingan terakhir melawan Monza rampung dengan skor 1:1. Pencetak gol di pertandingan terakhir tersebut adalah Artem Dovbyk pada menit 61.
Menempati posisi ke 9 klasemen Liga Italia, AS Roma tidak bisa dibilang menang pada pertandingan sebelumnya karena seri. Meski begitu, hasil pertandingan AS Roma terbaru selalu menjadi kompetisi yang sarat gengsi.
Statistik pertandingan AS Roma minggu ini setelah berivalan dengan Monza cukup bagus. Penguasan bola sekitar 66%, akurasi operan 87%, tembakan ke arah gawang sebanyak 4, tendangan sudut 3, dengan pelanggaran sebanyak 13, offside 1, kartu kuning 1, dan kartu merah 0.
Pertandingan AS Roma berikutnya akan dilaksanakan pada 21 Oktober. Lawan AS Roma di laga selanjutnya adalah Inter Milan. Pertandingan AS Roma melawan Inter Milan akan disiarkan di TV Paramount+ dan layanan streaming FuboTV, DirecTVStream, serta Vidio.
Persaingan Bergengsi Liga Italia
Selain Inter Milan dan AS Roma, sejumlah klub besar Liga Italia juga akan meramaikan jadwal Serie A pekan ke-8, yaitu
1. Como
Saat ini Como berada di peringkat 14 dari 20 peserta klub yang bermain. Masih berstatus tim debutan, perkembangan klasemen Como sudah cukup baik.
Cesc Fabregas belum bisa membawa kemenangan dalam empat laga awal. Hasil terbaru Como di klasemen, hingga saat ini Como baru berhasil mengumpulkan 8 poin.
Saingan utama Como di klasemen tentu saja ada Napoli di peringkat pertama dengan 16 poin. Emil Audero sebagai kapten tim Como bertugas sebagai penjaga gawang merupakan salah satu pemain kunci Como bersama Patrick Cutrone di garis penyerang.
2. AC Milan
Di klasemen jadwal Serie A, AC Milan menduduki urutan ke-6 dengan total poin sebanyak 11. Julukan AC Milan secara resmi adalah I Rossoneri. Herbert Kilpin sang pendiri klub adalah orang pertama yang menyebut AC Milan dengan julukan tersebut.
Alasan mengapa AC Milan dijuluki I Rossoneri adalah karena warna klub merah dan hitam. I Rossoneri ini mempunyai arti Merah dan Hitam yang merupakan Bahasa Italia.
3. Juventus
Termasuk salah satu grup bergengsi di Liga Italia, jadwal Juventus terbaru jatuh pada tanggal 20 Oktober 2024. Lawan Juventus di laga selanjutnya adalah Lazio.
Laga melawan Lazio tersebut akan berlangsung di Allianz Stadium di Turin. Perkembangan skuad Juventus musim ini cenderung membaik dengan jumlah poin sebanyak 13 dan berada di urutan ketiga.
Klub Juventus mempunyai julukan resmi La Vecchia Signora yang mempunyai arti Nyonya Tua. Sekarang ini, Juventus mempunyai skuad solid dengan pemain terbaik Dusan Vlahovic dan pemain muda paling menonjol adalah Federico Gatti.
Nonton Pertandingan Seru Liga Italia
Hingga berakhirnya pekan ke-7, Napoli menempati nomor satu klasemen Liga Italia musim 2024/25. Jadwal Serie A pekan 8 akan mempertemukan si juara bertahan Inter Milan dengan AS Roma, Napoli vs Empoli, AC Milan vs Udinese, Bologna vs Genoa, Juventus vs Lazio, dan masih banyak lagi.
Menghadirkan duel sengit antar klub-klub ternama, tentunya sayang untuk melewatkan pertandingannya. Namun ternyata di Indonesia belum ada stasiun TV atau lembaga penyiaran yang akan menayangkan Liga Italia ini.
Namun tidak perlu khawatir, Anda tetap bisa menontonnya melalui Nex atau Vidio. Caranya adalah dengan membeli Paket Champions, Paket Diamond, atau Paket Premium Sports di channel Champion TV 1 atau 2 Nex di Shopee, Lazada, Tokopedia, dan TikTok Shop.
Jadi, jangan sampai ketinggalan, catat jadwal Serie A Liga Italia musim 2024/25 dan saksikan sepuasnya saat klub kesayangan Anda tampil!